Cara Menghapus Akun Telegram Secara Permanen – Telegram merupakan aplikasi chating yang sudah banyak digunakan oleh pengguna gadget. Dengan berbagai fitur yang tersedia pada telegram membuah aplikasi ini menjadi menarik bagi anak muda maupun tua. Baik itu digunakan untuk nonton film pada grup atau chanel penyedia, maupun untuk mencari info tentang pekerjaan mapun hal pribadi.
Aplikasi telegram memiliki keunggulan dari aplikasi chating yang lainnya. Telegram merupakan fleksibel, yang mana kamu bisa menambahkan fitur dalam aplikasi ini. Seperti membuat folder grup atau tab, bahkan bisa membuat polling tanpa harus menunggu pembaharuan fitur dari developernya.
Hal lain yang tak kalah canggihnya adanya fitur Channel yang tentunya bisa dikaitkan dengan grup kamu pada telegram. Saat kamu mengirim pesan pada channel kamu, maka otomatis akan masuk ke orang yang mengikuti grup kamu atau channel kamu.
Dengan fitur yang keren seperti ini, mungkin ada yang masih bingung bagaimana jika kita ingin menghapus akun telegram kita. Tentunya ada cara untuk menghapus akun telegram kita, tetapi pada aplikasi kamu mungkin kamu tidak akan menemukan pilihan hapus akun. Karena memang nyatanya telegram tidak menyediakan fitur hapus akun pada aplikasinya.
Tapi kamu tenang saja pada kesempatan kali ini admin akan membagikan cara menghapus akun telegram dengan mudah. Kamu bisa ikuti langkah demi langkah yang akan admin bahas berikut ini.
Menghapus Akun Telegram
- Langkah pertama kamu buka browser yang kamu gunakan baik itu pada smartphone maupun laptop atau PC kamu.
- Setelah itu kamu ketikkan pada pencarian browser telegram.org/auth
- Masukkan nomor HP akun telegram kamu pada kolom Your Phone Number dan klik tombol Next
- Kemudian akan muncul kolom Confirmation code kamu tinggal lihat kode yang masuk pada akun telegram kamu, dan isikan pada kolom tersebut dengan klik Sign in
- Akan muncul beberapa pilihan kamu tinggal pilih Delete account
- Terus pada kolom Why are you leaving ? kamu isi keterangan kenapa kamu ingin menghapus akun telegram kamu, admin beri contoh alasan “Saya ingin mengganti nomor” dan kamu tinggal klik tombol Delete My Account
- Langkah berikutnya kamu tinggal klik tombol Yes, delete my account untuk mengkonfimasi penghapusan akun kamu.
- Selesai, akun kamu berhasil kamu hapus secara permanen.
Itulah Cara Menghapus Akun Telegram Secara Permanen. Cara ini sudah admin coba dna berhasil, semoga artikel dan tutorial kali ini bermanfaan dan bisa membantu kamu untuk menghapus akun kamu secara permanen. Selamat mencoba.